Saturday 18 February 2017

Resep Masakan Sederhana : Sup Ikan Patin

Halo sobat blogger, beberapa hari yang lalu Saya mencoba sebuah resep sederhana dengan memanfaatkan bahan seadanya. Memang paling menyenangkan kalai bisa makan masakan buatan sendiri, terasa nikmatnya berlipat ganda :D. Oke langsung saja, berikut bahan-bahan yang perlu disiapkan :

1 ekor ikan Patin (potong menjadi 4 bagian)
2 bawang putih
2 lembar daun jeruk
1/4 kunyit
secuil terasi


Cara Memasak : 

1. Cuci terlebih dahulu ikan Patin lalu lumuri dengan garam secara merata lalu diamkan.
2. Ambil 2 bawang putih, 1/4 kunyit, dan sedikit terasi kemudian haluskan.
3. Siapkan wajan lalu tumis bumbu halus tersebut, beri air secukupnya.
4. Setelah bumbu mengeluarkan aroma harum, masukan potongan ikan Patin ke dalamnya.
5. Jika ikan Patin dirasa belum matang, bisa tambahkan air sampai tekstur kenyalnya terlihat.
6. Hidangkan selagi lapar :D
 
coratcoretsegalanyaujicoba
Kisah dibalik masakan : 
Saat itu si blogger kehabisan bawang merah, tinggal tersisa bawang putih dan sedikit lembaran daun jeruk serta kunyit. Kebetulan hanya ada ikan Patin, lalu kepikiran mengolahnya menjadi sup. Akhirnya si blogger ambil 4 potongan dari 7 potongan ikan Patin, tersisa 3 potong untuk lauk hari selanjutnya :D. Ternyata tanpa bawang merah pun rasanya juga enak :D

Cukup sekian, semoga bermanfaat. Terimakasih sudah berkunjung ke sini :)

"Selamat Mencoba"

3 comments: