Saturday 24 February 2018

Cara Download Mp3 dari Video di Youtube Tanpa Instal Aplikasi

Hai sobat blogger, bagi kamu yang suka lihat video-video musik atau ceramah di Youtube, pasti pernah tertarik dengan sebuah video dan ingin mengunduhnya dengan format mp3, supaya kamu dapat mendengarnya di lain waktu. Lantas ada beragam cara yang bisa kamu coba, seperti instal youtube downloader, Internet Download Manager (IDM) dan sebagainya. Jika kamu belum memasang aplikasi tersebut, kamu harus mencarinya terlebih dahulu. Belum lagi memakan waktu untuk download, yang bisa menghabiskan kuota internetmu. Nah, kamu bisa coba langkah yang cukup sederhana ini, tanpa instal aplikasi apapun.


1. Buka situs Youtube, pilih video yang ingin kamu download. Lalu copy URL video. 

download video youtube


2. Tambahkan tab baru dan buka http://www.downvids.net/

Paste URL pada kolom yang tersedia, kemudian perhatikan pada kolom select video format. Di sana tersedia beberapa macam format yang ingin kamu unduh, diantaranya "Default, SD (480p), HD (720p), dan Full HD (1080p)". Dari sekian format tersebut, pilih menu "Default", selanjutnya centang icon kotak disamping tulisan "MP3 (audio file)".


setelah disetting

3. Klik menu "Download", lalu tunggu hingga beberapa detik sampai muncul laman seperti gambar di bawah ini: 


4. Setelah warna hijau terisi 100% penuh, klik tombol "Save as MP3". Lalu akan terlihat penampakan gambar berikut.
Tunggu sebentar hingga muncul tampilan untuk menyimpan file, kemudian pilih tombol "OK".


5. Akhirnya kamu bisa mendengarkan suara favoritmu sesuai dengan keinginanmu.

Sebenarnya situs ini tidak hanya menyediakan fasilitas untuk mendownload MP3 saja, tapi juga video dalam berbagai kualitas kejernihan gambar. Kamu juga bisa unduh video dari sosial media, dengan cara yang sama, yaitu menyalin URL video dan menempatkannya pada kolom yang tersedia.

Sekian dulu sobat blogger, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Terima Kasih sudah meluangkan waktunya untuk berkunjung di laman ini :)

No comments:

Post a Comment